Pendaftaran santri baru Pondok Pesantren Nahdlatul Ulama (PPNU) Kota Tegal dapat dilakukan secara Luring (offline) dan Daring (online).
Biaya Masuk: Rp. 900.000
Biaya Bulanan: Rp. 450.000 (sudah termasuk biaya makan 2x sehari)
Prosedur Pendaftaran Luring
Pendaftaran Luring dapat dilakukan dengan datang secara langsung ke Sekretariat PPNU di Jl. Wahidin Sudirohusodo No. 4, Pesurungan Kidul, Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah (belakang SMA NU Kota Tegal).
- Mengisi formulir pendaftaran
- Siswa lulusan SD/MI, SMP/MTs atau sederajat dan/atau Pondok Pesantren
- FC Kartu Keluarga (1 Lembar)
- FC Ijazah terakhir atau Surat Keterangan Lulus (SKL) dan/atau Surat Pindah/Rekomendasi dari sekolah asal (khusus santri pindahan)
- FC KTP Orang Tua/wali (1 Lembar)
- FC Akta Kelahiran (1 Lembar)
- Pas Foto 3×4 (4 Lembar)
- Membayar Biaya Masuk
Prosedur Pendaftran Daring (online)
Pendaftaran Daring dilakukan dengan cara:
- Melengkapi formulir pendaftaran di laman pendaftaran online pada website ponpesnutegal.com.
- Membayar Biaya Masuk ke no. rekening xxxxxxxxxxxxxxx (AN)
- Mengunggah berkas persyaratan
Berkas* yang diperlukan untuk diunggah adalah:
*dapat dengan format PDF, JPG, PNG atau JPEG
- Scan Kartu Keluarga
- Scan Ijazah terakhir atau Surat Keterangan Lulus (SKL) dan/atau Surat Pindah/Rekomendasi dari sekolah asal (khusus santri pindahan)
- Scan KTP Orang Tua/wali
- Scan Akta Kelahiran
- Pas Foto
- Scan Bukti Pembayaran Biaya Masuk
- Melakukan Konfirmasi Ke Nomor: 0856-4109-5191 (Ustadz Solichun)
Melakukan Pasrahan
Setelah melakukan pendaftaran, kedatangan santri di PPNU diantar oleh orang tua/wali dan sowan/silaturahmi ke Ketua Dewan Pengasuh (Gus Ahmad Ridlo) sebagai simbol memasrahkan santri untuk dididik di bawah kepengasuhan dan kepengurusan pondok.
PERHATIAN
PENDAFTARAN DARING KE PPNU KOTA TEGAL HANYA MELALUI LAMAN PENDAFTARAN ONLINE DI SITUS INI. HATI-HATI PENIPUAN YANG MENGATASNAMAKAN PPNU. HARAP HUBUNGI ADMIN JIKA TERJADI.